Sunday, October 22, 2023

Waktu Kosong (Hidup bukanlah Sitkom)

Ketika binge watching top three sticom favorit saya, (Friends, The Big Bang Theory, How I Met your Mother), dua hal yang saya perhatikan adalah, ketiga sitcom ini memiliki premis yang sama, sebuah grup pertemanan dengan problematika percintaan dan yang kedua adalah begitu menyenangkan dan menariknya kehidupan mereka.

Ada pertanyaan yang muncul dan menggelitik buat saya. Bagaimana sebuah grup pertemanan bisa solid dan konsisten untuk selalu berkumpul selama bertahun-tahun. Apa saya yang kurang bergaul atau memang di kehidupan nyata ada orang-orang yang bisa menjaga circle pertemanannya selama itu?

Saya pun kemudian mencoba mencari jawabannya sendiri, dan saya sadar bahwa mungkin saja hal seperti itu terjadi di dunia nyata. Rasanya saya iri karna tentu menyenangkan bisa mempunya grup pertemanan yang solid. Apalagi dengan petualangan - petualangan sederhana tapi relatable yang mereka hadapi sangat menghibur untuk ditonton.

Sebagai orang yang menjalani kehidupan yang monoton dan membosankan, saya berangan-angan bisa mempunyai kehidupan seperti mereka. Jika saya mengatakan hal ini, tentu orang akan bilang "itu kan hanya fiksi, kehidupan nyata memang akan selalu membosankan"

Jika berharap punya kehidupan seperti di sitcom, siap-siaplah untuk kecewa dan berdamailah bahwa hidup ini memang didesain untuk membuat kita merasa bosan. Bahkan ketika semua berjalan lancar dan baik-baik saja, itu tidak akan selalu menyenangkan.

Itulah kenapa kita suka menonton kecelakaan, kebakaran, atau melihat orang berkelahi, karna pada akhirnya kita keluar dari kebosanan tanpa harus terlibat dalam sebuah resiko.

Kalau dipikir-pikir, durasi sitcom itu rata-rata hanya 20 menit per episode. Artinya kita tidak benar-benar melihat keseluruhan dari kehidupan yang karakter sitcom itu jalani. Kita hanya melihat part-part yang menghibur. Kita tidak dipertontonkan apa yang karakter itu alami di waktu kosong.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...